Friday, September 21, 2007

SELAMAT TINGGAL BABE 20-09-07

Babe begitu aku memanggilmu, tlah kupanggil dirimu sejak tahun 1998, sejak ku masih mahasiswa hingga kini aku telah bekerja, sejak dulu aku telah masuk dalam keluarga kalian melihat perubahan yang terjadi, kesenangan, kesedihan, melihat anak-anak serta cucu tumbuh menjadi orang yang dewasa, dari yang lucu suka menangis dan merengek hingga mereka menjadi milik orang lain dan jatuh cinta.
Babe banyak kenangan yang tak pernah kulupakan tentangmu, engkau selalu menjagaku melebihi yang lain, bukan over protektive tapi kuanggap semua adalah sayang, saat aku keluar rumah tak lupakau tanya kapan pulang, jangan malam-malam, menginap atau tidak, pergi dengan siapa, jangan lupa bawa jaket, hati-hati hingga hal-hal kecil yang tak bisa disebutkan satu persatu.
Babe kuingat bagaimana kau menggoda nyak jika nonton tv, karena kendala bahasa nyak ngak bisa bahasa indonesia saat berita ribut ribut pembagian beras dengan serunya kau ceritakan bahwa itu kerusuhan hingga membuat nyak marah marah sementara kita tertawa terbahak-bahak.
Babe..ingat tidak waktu kau ikut bersedih saat keluargaku terkena masalah, saat kau tersenyum karena aku langsung diterima bekerja hingga beban keluargaku berkurang, ingat tidak kau katakan walau kau tidak bisa datang ke pernikahanku (yang ternyata tak kan pernah kau datangi) tapi doamu tulus buatku agar aku bahagia, begitupun ketika aku gagal menikah kau juga tau hatiku sakit hingga kau hanya menyampaikan lewat nyak bahwa kelak kan ada yang mencintaiku tulus tanpa syarat.
Babe ingat tidak kau selalu tanyakan aku sudah makan belum dan jika ku jawab belum kau kan minta nyak untuk memberiku sepiring cintamu, bahkan segenggam kacang, sepotong roti, segelas es yang sebetulnya hanya cukup untuk sedikit orang kau beri juga untukmu, dari situlah cintamu terlihat.
Be aku kan selalu mencintaimu, seseorang yang mencium dan memelukku saat bahagia, walau dengan separuh tanganmu, sungguh kenangan kita sungguh banyak, babe tidak tau kan pernah aku menangis malam malam karena mendengar kau sakit, be...pernah suatu malam hanya kita berdua di rumah dan ada suara ribut dari tempatmu yang menandakan ada keributan, serasa ingin ku bawa senjata di kamarku untuk berjaga-jaga kan ku jaga kau dari apapun walau harus korbankan nyawaku, sungguh be aku tulus karena kau orangtua yang selalu menjagaku walau kau hanya duduk tak beranjak tapi kata-katamu sungguh menyejukkan hati.
Be.. kau kini telah pergi meninggalkan kebaikan kebaikan yang mungkin tak kau sadari, selamat berbahagia disana be..aku tau Tuhan mengehendaki Mu di sana karena ini yang terbaik, selamat jalan babeku namamu kan selalu ada di hatiku selamanya..janjiku be suatu saat akan ada kisah tentang rumah kita GEDEK HIJAU tempat kita menjalani suka duka karena ini adalah rumah kenangan bagi semua..makasih be buat semua.

Thursday, September 20, 2007

LELAKI YANG SEMPURNA

Hai lelaki di dunia maya atau nyata
hari ini kan kukatakan sesuatu, tolong dengarkan karena dengannya kau kan mengerti kami para wanita yang memberi dan diberi cinta
Saat wanita mendekatimu, memberi perhatian padamu bukan berarti wanita jatuh cinta padamu, mungkin wanita tsb merasa nyaman di dekatmu, merasa dilindungi, mampu disayangi tanpa syarat sehingga wanita menempatkanmu sebagai kakak, adik, saudara juga sahabat
jangan kau berkecil hati dengan predikat itu, sungguh wanita menganggap julukan itu tak hanya lisan saja, tapi dalam hati wanita memang mengakuinya dan itu setara dengan cinta untuk seorang kekasih hanya saja ditempat yang berbeda.
Wanita juga akan sedih ketika kau pergi, serasa patah hati walau kalian bukan miliknya seutuhnya karena makna kalian begitu besar jangan lupakan itu.
Kadang wanita berbicara atau bertanya begitu banyak saat terkena masalah, maaf bukan niat wanita untuk memperkeruh suasana, mungkin wanita ingin masalah ini cepat selesai sedangkan kalian berfikir ingin menjernihkan pikiran dahulu hingga kalian diam seribu bahasa, bisakah kalian dengarkan suara wanita terlebih dulu biarkan semua terungkap baru kalian jelaskan hal sebenarnya, karena sungguh wanita kan hargai itu di banding kau marah bahkan mengacuhkannya.
Kadang wanita begitu mempersoalkan tubuhnya, perutnya yang gendut, pahanya yang besar, rambutnya yang susah diatur, berat badannya yang naik, sehingga membuat kalian risih dan mengatakan kenapa wanita hanya berfikir fisik semata, bukan... kami hanya merasa takut tak menarik lagi dimata kalian, wanita takut dinilai malas hingga membuat kalian tak nyaman saat berjalan bersama, sungguh jika kalian berkata bahwa kami baik-baik saja kami akan tenang.
Saat wanita sudah dewasa dan memenuhi semua kriteria untuk menikah tapi kami tetap saja sendiri jika tidak ada faktor-faktor lain yang mempengaruhinya (trauma, tidak ingin menikah diusia tsb, ingin mengejar sesuatu dll) sesungguhnya wanita ingin didampingi oleh sesorang yang mencintainya, wanita hanya ingin ditumbuhkan percaya lebih, karena mungkin sudah banyak dari kalian yang menyakitinya hingga membuat ia tak percaya pada lelaki, coba pahami wanita dengan ketulusan, kejujuran maka kan kupilih engkau lelaki sebagai yang sempurna bagi hidup wanita.
Saat kami berjalan dengan lelaki lain tenanglah karena sungguh ketika kalian mampu taklukan hati kami takkan ada lelaki sebaik kalian walau pada kenyataannya banyak yang lebih baik dari kekasihnya, tapi wanita setia hanya pada satu orang yaitu pemilik hatinya. Wanita yang menjaga dirinya tidak akan sembarangan pergi dengan lelaki lain tanpa ijin.
Lelaki pikir dapat membuat wanita jatuh cinta dengan segala materi yang kalian punya...uang,pekerjaan, rumah, mobil...mungkin ada sebagian dari wanita pemuja harta tapi sungguh yang wanita inginkan adalah seseorang yang mencintai dia apa adanya, seseorang yang tidak merubah mereka, seseorang yang mampu pahami kesenangan dan kesedihan mereka, seseorang yang jujur dan tulus mencintainya, seseorang yang setia dan membawa kebaikan padanya walau lelaki itu tidak bergelimang harta, wanita bisa memilihnya.
Jika wanita jatuh cinta dan memilih lelaki sebagai yang sempurna, tunggulah kebahagiaan kan datang padamu, karena wanita kan persembahkan semurninya cinta kasih hingga anak turun kalian, hadirnya tenangkan hati dan senangkan pandangan, wanita kan beri semua yang kau inginkan tanpa keluhan, wanita ada untuk memeluk lelaki saat kalian sedang rapuh juga menyemangati kalian saat kalian butuh dorongan, wanita kan bantu kalian pahami hal lembut dalam dunia lewat mata, bahasa, juga sentuhan
Karenanya benarlah peribahasa jagalah dirimu sendiri maka kau kan dapat seseorang yang mampu menjaga dirinya, jika kau ingin dicintai maka cintailah dulu, cinta sejati tidak akan membuat segala potensimu terhambat karena cinta itu kan ajari sesuatu yang baru hingga ia kan buatmu berkembang, pernikahan tidak kan mengekangmu justru dengannya kau akan terjaga dari dunia.

Monday, September 03, 2007

TAKDIR

Ada orang yang ditakdirkan datang kemudian meninggalkanmu
walau kau memohon, memeluk atau melakukan apaun ia tetap pergi
yang kau lakukan hanya memperlambat waktu dan menciptakan kenangan, tapi ia tetap pergi.
Ada orang yang ditakdirkan menemukanmu
disaat, waktu, masa yang kau tak duga
meski berkali-kali kau berpaling, ia tetap disana menunggumu
ia bisa luluhkan kebekuan hatimu walau ia tak berusaha untuk itu
hanya dengan senyumnya ia bisa mengobati luka hatimu
Dengan pelukannya kau mampu tumpahkan tangis yang membatu dalam hatimu
hingga suatu saat tanpa kau memanggilnya
ditengah keramaian dunia ia tetap akan bisa menemukanmu
saat kau menoleh padanya serta merta ragamu kan berlari menyongsongnya
saat dengannya kau akan merasa telah mengenalnya bertahun-tahun
walau baru sesaat kau memandangnya
dan itulah cinta sejatimu (by dewi ratna sari/original version)