Wednesday, August 30, 2006

MATA KETIGA

Aku ngutip tulisan OHSO,tentang pharmacy for the soul ada satu bahasan tentang MATA KETIGA, begini mata adalah tempat dimana kita dapat melihat seperti apa dunia ini. Aslinya kita tidak hidup di dunia yang sama, karena CARA KITA MELIHAT DUNIA BERBEDA, jumlah dunia yang tampak sekarang adalah sebanyak jumlah manusia di dunia, Menurut ku mungkin inilah sebab kenapa sering terjadi ketidak cocokan satu sama lain (antar manusia), sering muncul konflik dalam persahabatan, persaudaraan, hingga percintaan.
Hal diatas disebabkan karena memang sudut pandang kita berbeda. Perbedaan-perbedaan itu sebenarnya bisa saling melengkapi atau justru malah merusak. Kadang manusia berusaha untuk saling memanipulasi, mendominasi dengan kata lain mereka memaksakan sudut pandang nya di pakai orang lain. Lebih dalam lagi sebetulnya ada dua sudut pandang yang berbeda untuk membuktikan PENGLIHATAN siapa yang paling BENAR.
Kadang manusia sangat senang jika ia dikatakan mempunyai mata yang indah, Menurut ku seharusnya mereka akan lebih senang jika mempunyai CARA PANDANG YANG INDAH, dari pada punya mata yang indah. MELIHAT YANG INDAH, adalah berusaha untuk bisa memahami bahwa sudut pandang setiap orang berbeda, kita tidak bisa sembarangan mengubah atau memanipulasinya (kecuali untuk tujuan perbaikan), setiap manusia adalah unik, oleh karena itu kita bisa menyelaraskan pandangan yang berbeda dengan menggunakan PENGLIHATAN KETIGA, yang kadang saya terjemahkan menjadi UNDERSTANDING.
Mungkin kita sendiri yang merasa bahwa "TIDAK MUNGKIN KITA BISA MERUBAH CARA PANDANG KITA MAUPUN ORANG LAIN",kalau hal itu kembali kepada SELF TALK kita, semua ada di tangan kita, terserah kita mau merubah atau tidak. Kadang-kadang kita sendirilah hambatan terbesar untuk berubah dalam memahami diri sendiri dan orang lain, Coba untuk berubah menjadi lebih baik "PUNYAI MATA KETIGA", lihat POTENSImu sendiri, kadang kita tidak berusaha merubah impian menjadi kenyataan walau itu mungkin. sehingga MATA KETIGA hanyalah benih yang tidak berkembang didirimu. Mulai sekarang coba melihat tiap orang dengan pandangan INDIVIDUAL DIFFERENCIES nah lihatlah lebih dalam semua hal, kita adalah manusia POSITIF jangan hanya karena diri kita sendiri kita menjadi manusia-manusia negatif yang hanya bisa pasrah pada nasip yang pasti bisa BERUBAH jika kita mau berusaha. LETS STARTED NEW EYES

No comments: